Ketuk Play Untuk Melihat Tayangan SAMPIT TV

Polres Bener Meriah Lakukan Tes Urine bagi Personel yang Diusulkan Naik Pangkat

Bener Meriah, [1 Agustus 2024] WartaGayo.Com : – Sebanyak 65 personel Polres Bener Meriah yang diusulkan untuk kenaikan pangkat periode 1 Januari 2025 menjalani tes urine. Kegiatan ini dilakukan untuk melengkapi administrasi usulan kenaikan pangkat yang berlangsung di aula Hijrah Polres Bener Meriah.

Kapolres Bener Meriah, AKBP Tuschad Cipta Herdani, SIK, M.Med Kom, melalui Kasi Dokkes Aiptu Kalimashuri S.A.P, menjelaskan bahwa pengecekan urine meliputi tes terhadap berbagai jenis zat terlarang seperti amfetamin, metamfetamin, THC/ganja, morfin, dan benzodiazepin.

 

“Tujuan dari pengecekan urine ini adalah untuk memastikan bahwa personel yang diusulkan naik pangkat bebas dari penggunaan obat-obatan terlarang,” ujar Aiptu Kalimashuri.

Baca Artikel ini   Rutan Bener Meriah Laksanakan Apel Siaga 3+1 Kunci Pemasyarakatan Maju Bebas Halinar

 

Hasil dari tes urine menunjukkan bahwa tidak ada personel yang positif menggunakan zat terlarang. “Berdasarkan hasil pengecekan, tidak ditemukan adanya penggunaan obat terlarang di antara personel yang dites,” tambah Kalimashuri.

Dengan hasil yang bersih ini, diharapkan para personel yang diusulkan untuk naik pangkat dapat melanjutkan proses administrasi dengan lancar dan siap untuk mengemban tanggung jawab yang lebih besar dalam menjalankan tugas kepolisian. Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya Polres Bener Meriah untuk menjaga integritas dan profesionalisme personelnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *